Cara Alami Membuat Gigi Putih dan Bersih

rina

Cara alami membuat gigi putih dan bersih - Gigi adalah salah satu alat yang digunakan untuk mengunyah suatu makanan. Selain itu, gigi juga salah satu bagian tubuh yang bisa membuat penampilan kita semakin sempurna. Tentunya dengan gigi yang putih dan sehat. Ya, dengan gigi yang putih, bersih, dan sehat akan dapat membuat penampilan kita menjadi lebih sempurna. Sehingga kita bisa percaya diri tersenyum kepada semua orang.

Untuk memutihkan gigi, sebenarnya tidaklah sulit, yang perlu anda lakukan paling utama adalah selalu melakukan perawatan secara rutin dan menghindari beberapa hal yang dapat menyebabkan kerusakan gigi. Salah satunya adalah merokok. Kandungan zat kimia yang ada pada rokok dapat menyebabkan gigi menjadi kuning berkarat dan rusak. Tapi anda harus ingat, dalam perawatan gigi juga tidak boleh sembarangan. Sebab jika melakukan perawatan yang salah juga akan menyebabkan gigi menjadi rusak.

Ada beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk perawatan gigi. Tentunya dengan menggunakan cara alami dan bahan yang alami pula. Cara ini tidaklah sulit dan bahannya bisa dengan mudah anda temukan. Berikut ini beberapa cara alami untuk membuat gigi menjadi putih dan bersih:

Cara Alami Membuat Gigi Putih dan Bersih
Cara Alami Membuat Gigi Putih dan Bersih

1. Menggunakan baking soda

Mungkin sedikit yang tahu kalau baking soda bisa membuat gigi anda menjadi lebih putih. Karena baking soda biasanya digunakan sebagai bahan campuran untuk membuat adonan roti. Anda bisa melakukan pembersihan gigi menggunakan baking soda dengan cara  mencampur 3 sendok makan baking soda dengan satu sendok air. Aduklah hingga menjadi pasta. Lalu gunakan sebagai pasta gigi. Tapi ingat, jangan lakukan setiap hari karena bisa mengikis enamel gigi. Lakukan seminggu sekali.

2. Menggunakan lemon

Lemon adalah salah satu buah yang memiliki kandungan vitamin C. Kandungan tersebut dapat membantu menyehatkan gigi. Selain itu, lemon juga bisa membantu membersihkan dan memutihkan gigi anda. Cara menggunakan tidaklah sulit, anda cukup membelah lemon menjadi dua bagian dan gosokkan pada gigi anda secara merata.

3. Memakai arang kayu

Mungkin cara ini terdengar aneh. Sebab, arang kayu pasti berwarna hitam, sedangkan tujuan anda adalah memutihkan, dan itu berlawanan. Tapi anda tidak perlu ragu, justru arang kayu ini bisa menghilangkan warna kuning pada gigi. Lakukanlah secara rutin dan jangan melakukan cara ini secara berlebihan karena bisa merusak email gigi.

4. Menggunakan kulit jeruk

Bukan hanya jeruknya saja yang memiliki manfaat baik untuk kesehatan, tapi juga kulit jeruknya. Anda bisa memanfaatkan kulit jeruk ini untuk membersihkan gigi anda. Cukup gosokkan kulit jeruk pada gigi anda secara merata. Namun ingat, jeruk mengandung vitamin C. Jika gigi anda termasuk gigi sensitif, vitamin C ini kurang cocok untuk gigi anda.

5. Dengan lemon dan garam

Kombinasi antara lemon dengan garam ini juga bisa membantu membersihkan gigi anda hingga menjadi lebih putih. Anda bisa membuat jus lemon dengan campuran sedikit garam. Lalu gunakan sebagai pasta gigi anda.  Pasta gigi dari lemon dan garam ini sangat efektif memutihkan gigi anda. Tapi ingat, jangan terlalu sering menggunakannya.

Baca juga : Manfaat garam untuk kecantikan

6. Meenggunakan siwak

Siwak telah banyak digunakan oleh orang islam sebagai pembersih dan pengharum gigi. Mengapa bisa? Sebab berdasarkan penelitian, siwak ternyata memiliki kandungan alami yang dapat memutihkan dan membersihkan gigi. Jadi, tidak heran kalau telah banyak orang bahkan yang bukan islam juga menggunakan siwak untuk membersihkan giginya. Anda bisa menghaluskan siwak atau langsung menggosokkan kayu siwak pada gigi.

7. Buah strawberry

Strawberry adalah salah satu jenis buah berry yang sangat baik untuk kesehatan gigi. Dengan sering mengkonsumsi strawberry ini dapat membantu membuat gigi menjadi lebih bersih. Selain strawberry, anda juga bisa memanfaatkan apel, wortel, dan seledri. Tidak perlu dibuat ramuan khusus. Cukup dikonsumsi secara rutin.

8. Biji buah pinang

Pernah melihat orang tua mengunyah-ngunyah serat pinang? Itu adalah suatu kebiasaan orang tua zaman dahulu yang rajin mengunyah pinang. Hal ini bertujuan untuk memperkuat gigi dan mempertahankan kebersihan serta keputihan gigi. Anda juga bisa menggunakannya dengan cara biji buah pinang dibakar sampai hangus, haluskan hingga lembut, campur dengan air hangat dan gunakan untuk berkumur.

9. Menggunakan kulit pisang

Selain biji pinang, anda juga bisa menggunakan kulit pisang. Kulit pisang ternyata dapat memutihkan gigi anda secara alami. Anda cukup menggosok-gosokkan kulit pisang pada gigi anda secara rutin. Gosokkan selama 5 menit pada gigi. Lalu diamkan beberapa menit. Lakukan secara rutin hingga 1-2 minggu.

10. Menggunakan daun salam

Daun salam juga bisa anda manfaatkan untuk memutihkan gigi anda. Anda cukup menghaluskan daun salam hingga benar-benar halus. Lalu campurkan kulit jeruk yang kering yang sudah dihaluskan. Campurkan sedikit air dan aduk hingga menjadi pasta. Lalu oleskan pada gigi anda secara merata.

11. Menggunakan buah dan sayuran

Buah dan sayuran seperti apel, wortel, dan juga yang lainnya bisa anda pilih untuk membersihkan dan memutihkan gigi secara alami. Selain itu, dengan mengkonsumsi buah dan sayuran secara rutin juga akan menutrisi gigi anda menjadi lebih kuat dan sehat.

12. Menggunakan minyak kelapa

Minyak kelapa merupakan salah satu jenis minyak yang dapat anda gunakan untuk memutihkan dan membersihkan gigi. Anda juga bisa mengkombinasikan minyak kelapa dengan bahan lainnya hingga membentuk pasta. Lalu gunakan campuran tersebut sebagai pasta gigi. Anda bisa mengkombinasikan dengan baking soda dan minyak esentian pappermint serta sachet stevia.

13. Banyak minum air putih

Air putih juga tidak boleh anda lupakan. Selain menghidrasi tubuh dengan baik, air putih juga bisa membantu membersihkan gigi serta membuat gigi menjadi lebih putih. Berkumurlah dengan air putih secara rutin dan minumlah air putih setidaknya 8 gelas dalam sehari. Dengan begitu, gigi anda akan terjaga kesehatan, kebersihan, dan keputihannya.

14. Hindari kopi dan soda

Selain rutin minum air putih, anda juga harus menghindari minuman seperti kopi dan soda. Minuman tersebut memiliki kandungan zat kimia yang dapat membuat gigi menjadi kuning dan rusak. Kopi mengandung kafein yang dapat membuat gigi menguning. Begitu pula soda yang juga bisa membuat gigi menjadi kuning.

15. Berhenti merokok

Selain kopi dan soda, anda juga harus menghindari kebiasaan merokok maupun berkumpul dengan orang yang sedang merokok. Kandungan kafein dan nikotin pada rokok ini dapat membuat gigi menjadi kuning dan rusak. Bahkan akan membuat gigi menjadi rapuh dan tidak kuat mengunyah makanan lagi.

Demikianlah informasi tentang Cara Alami Membuat Gigi Putih dan Bersih. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.